Organisasi & Tokoh yang muncul / disebut di Si Rase Terbang dr Pegunungan Salju

cover fox volant of the snowy mountain


Miao Renfeng vs Hu Yidao


Si Rase Terbang dari Pegunungan Salju (Fox Volant of the Snowy Mountain) adalah sebuah cerita silat karangan Jin Yong yang tidak terlalu panjang, bahkan kejadiannya hanya 1 hari (maksimal 2 hari). Disini kita tidak mendengar nama besar seperti Shaolin.

Di dalam novel Si Rase Terbang dari Pegunungan Salju, terdapat empat linimasa, sehingga saat membacanya akan merasa lompat-lompat ceritanya dari beberapa linimasa yang berbeda waktunya.


Organisasi/Sekte/Aliran/Partai/Perguruan/dll yang muncul atau disebut dalam cerita adalah:
  • Partai Naga Langit cabang utara (North Heavenly Dragon Sect) yang berlokasi di Liaodong
  • Partai Naga Langit cabang selatan (South Heavenly Dragon Sect)
  • Yinma River Mountain Stronghold
  • Biro Ekspedisi Pingtong (Pingtong Escort Agency) , berlokasi di beijing
  • Vihara Shandong Baihui 
  • partai Qingzang (diterjemahkan ke inggris jadi Qinghai-Tibet Sect, hokkien Indonesia menggunakan Ceng Cong Pay, versi Olivia Mok menggunakan Kokonor-Tibetan School)
  • perguruan Taiji di Henan (di edisi 3 Taiji sect direvisi jadi Wuji sect). Perguruan Taiji di hokkien Indonesia disebut Thay Kek Bun asal Hoo Lam.
  • Villa Puncak Salju (Soat Hong San Chung/Soathong Santjhung/snow peak manor/jade pen manor)
  • Partai Pengemis XingHan (inggris menggunakan Cathay Outlawry, hokkien: hinhan kaypang)
  • perguruan 8 trigrams (patkwa boen)
  • pemerintah Qing
  • partai Kunlun
  • pemberontak kelompok Li Zicheng (flashback)
  • partai Emei  (峨嵋派 , ngobie pay) , hanya ada di edisi 1 dan 2, di edisi 3 uda diganti ke Kunlun

Catatan:
-Li Zicheng yang sembunyi di vihara Puji/Puci (普慈寺出) di Jiashan, hanyalah vihara biasa, bukan kuil atau vihara yang melatih ilmu beladiri, jadi tidak dianggap.
- Boeteng Koan / Bu Teng Koan di Shoatang artinya Wuding County di propinsi Shandong.
- Shaolin hanya disebut sebagai salah satu ilmu/jurus pedang yang digunakan oleh 2 anak kembar, ilmu pedang Damo

----------------------------------------------------------------

Partai Naga Langit - Heavenly Dragon Sect (天龍門) - Tianlongmen - ThianLiong Bun - Dragon Lodge - Tian Family
  • Cao Yunqi
  • Zhou Yunyang
  • Ruan Shi Zhong
  • Yin Ji
  • Tian Qingwen, anak perempuan Tian Guinong, berjuluk si rase dengan paras kumala
  • Tian guinong, ketua partai naga langit
  • Nan Lan, istri Tian Guinong, ibu Miao Ruolan
  • Tian An Pa (ayah tian guinong)

Biro Ekspedisi Pingtong - Pingtong Escort Agency (平通鏢局) - PengThongPiauwKiok - Peking Overland Convoy
  • Xiong Yuanxian , kepala biro ekspedisi agensi 
  • Zheng Sanniang 
  • Jingzhi Dashi = biksu dari Shandong Baihui 
  • Liu Yuanhe = salah satu prajurit elit (pengawal istana) kelas satu di ibukota 
Yinma River Mountain Stronghold (飲馬川山寨) - Engma Tjoan / Eng Ma Coan - Horse Spring Banditry - Yinma Chuan - Tao Family
  • Tao Zi'an
  • Tao Baisui
  • Ma ZhaiZhu / Master Ma
Villa Puncak Salju (Soat Hong San Chung/Soathong Santjhung/Snow Peak Manor)
  • Du Ximeng
  • Madam Touw/Du
  • pelayan In (Ie koankee , si leher panjang)
keluarga Miao
  • Miao Renfeng
  • Miao Ruolan
  • Qin'er
  • Zhou Nanny 
  • Han Zizi
  • marga Ma
  • marga Lie
  • ayah Miao Renfeng 
Keluarga Hu
  • Hu Yidao
  • Hu Fei
  • Peng Ah Sie
  • anak kembar
  • Nyonya Lan (nyonya Hu, istri Hu Yidao, sepupu misan Du Ximeng)
  • anak di rase terbang yang tidak disebut namanya 
Lain-lain:
  • Shang Jianming
  • Li Giam
  • Wu Sangui
  • Sai Zhongguan , ahli silat nomor 1 di Qing dan sangat disayang Qianlong
  • Jiang LaoQuanShi (si petinju tua Jiang dari Henan)
  • pendeta taoisme Xuan Mingzi (hokkien: Hian Bengcu) dari Qingzang pai (青藏派)
  • Lingqing Jushi
  • Li Zicheng
  • 4 pengawal Li Zicheng bermarga Hu, Miao, Feng, Tian
  • seorang ahli beladiri dari Emei/Kunlun yang tidak disebut namanya
  • Fan bangzhu (ketua Fan), ketua dari partai pengemis xinghan
  • biksu Baoshu , sebelumnya bernama tabib Yuji
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url