Di Cersil Jin Yong, Teman Masa Kecil Berakhir Jadian ada Berapa Banyak?

Jin Yong Romance Love Story


Biasa pada serial drama asia, baik itu drama china atau lainnya, kita sering melihat kisah cerita tentang dua orang berteman masa kecil yang berbeda jenis kelamin dan setelah dewasa mereka memiliki perasaan cinta, mereka disebut dengan istilah Childhood sweetheart.

Istilah Childhood Sweetheart ini pun sering kita jumpai dalam serial cerita silat. Dalam konteks ini saya akan mengambil contoh dari dunia Jin Yong (bahasa hokkien: chin yung). 

Dari 15 cersil karangan Jin Yong, berapa banyak yang teman masa kecil kemudian berakhir jadian? 


Guo Jing (kwee ceng) dan Huazheng

Guo Jing
Guo Jing (kwee ceng) | Legend of the Condor Heroes

Huazheng
Huazheng | Legend of the Condor Heroes

Huazheng merupakan putri Mongol, berbeda dengan Zhao Min yang bukan garis keturunan langsung dari kaisar (khan) Mongol, Huazheng murni adalah anak perempuan dari Genghis Khan (Temujin).

Jadi secara kedudukan Huazheng sebenarnya sangat tinggi, apalagi merupakan kesayangan dari Genghis Khan. Guo Jing boleh dibilang beruntung karena dia sendiri tidak memiliki darah orang Mongol, tapi etnis Han.

Huazheng memiliki 4 saudara laki-laki, tetapi hanya Tolui yang dekat dengan Guo Jing. Karena kedekatan dan hubungan mereka, Guo Jing pun dijodohkan dengan Huazheng oleh Genghis Khan sendiri. Guo Jing pun dijuluki 'menantu emas' oleh orang Mongol sejak itu.

Sayangnya perjalanan Guo Jing ke daratan tengah, membuat dia bertemu dengan seorang pengemis kecil yang nakal, dan ternyata seorang wanita cantik yang sedang menyamar, Huang Rong. Pertemuan itu berlanjut menjadi jodoh.

Hubungan mereka tidaklah mudah, karena mengalami berbagai hambatan dan ombak, mulai dari tolakan pihak ketujuh gurunya (7 orang aneh dari jiangnan), dua tetua Quanzhen, saudara angkat ayahnya Yang Tiexin, Orang-orang Mongol, dan bahkan ayah Huang Rong pun kurang menyukai Guo Jing saat itu.

Yang Guo dan Guo Fu

Guo Fu
Guo Fu | Return of the Condor Heroes

Yang Guo
Yang Guo | Return of the Condor Heroes

Yang Guo (Yo Ko) dan Guo Fu bertemu pertama kali saat masih kecil dan merupakan teman sepermainan selama beberapa waktu sebelum Yang Guo dikirim ke sekte Quanzhen.

Saat terjadi pertempuran dengan Li Mochou, pertarungan itu membawa mereka ke sekitar tempat tinggal Yang Guo. Di situ, Yang Guo bertemu dengan Guo Fu kecil, bahkan ucapan pertama Yang Guo ke Guo Fu adalah "si kecil manis".

Sayangnya pertemuan dengan Xiao Longnu alias bibi Lung, yang merupakan guru ilmu silatnya, membuat hubungan Yang Guo dan Guo Fu menjadi tidak memungkinkan.

Biarpun Guo Fu memiliki perasaan terhadap Yang Guo, tetapi karena ego dan rasa angkuhnya yang besar, serta saat itu kedua Wu bersaudara mendekatinya, sehingga hubungan mereka pun menjadi mustahil. Padahal Guo Jing awalnya berencana menjodohkan anaknya dengan Yang Guo.

Zhang Wuji dan Zhou Zhiruo

Zhang Wuji | Heavenly Sword & Dragon Sabre

Zhou Zhiruo | Heavenly Sword & Dragon Sabre

Pertemuan pertama mereka adalah saat Zhang Sanfeng membawa Zhang Wuji untuk berobat ke Shaolin. Dalam perjalan mereka bertemu dengan Zhou Zhiruo dan Chang Yuchun yang sedang dikejar.

Zhou Zhiruo adalah anak nelayan yang ayahnya mati saat berusaha kabur dari proses pengejaran itu. Zhou Zhiruo sempat melayani dan menyuapi Zhang Wuji kecil yang sakit-sakitan dengan penuh perhatian.

Saat dewasa, mereka pun sempat berada di hari pelaminan dan memakai pakaian merah, sayangnya di hari pernikahan itu, Zhao Min muncul dan merampas Zhang Wuji untuk kabur, dan karena belum menyembah langit dan bumi, mereka belum bisa dianggap suami-istri.

Orang pun kemudian menganggap Zhao Min adalah pelakor. Tapi apa iya?

Linghu Chong dan Yue Lingshan

Linghu Chong
Linghu Chong | Smiling Proud Wanderer

Yue Lingshan
Yue Lingshan | Smiling Proud Wanderer

 Mereka adalah saudara-saudari seperguruan dari partai Huashan. Yue Lingshan adalah anak perempuan dari ketua Huashan yaitu Yue Buqun. 

Linghu Chong sendiri telah mengikuti Yue Buqun sejak kecil, merupakan murid pertama dari Yue Buqun karena yang paling awal bergabung masuk ke partai dibanding murid lainnya. Selain hubungan guru-murid, Linghu Chong pun diperlakukan seperti anak sendiri, karena hubungan guru-murid selama hampir 20 tahun itu tidaklah sedikit. Linghu Chong pun ditanamkan untuk menjadi ketua partai Huashan selanjutnya.

Linghu Chong sejak kecil memanjakan adik seperguruannya itu, tidak heran setelah dewasa, semua murid Huashan memprediksi hubungan mereka akan jadian. Bahkan mereka meciptakan sebuah ilmu pedang berpasangan, layaknya kekasih.

Sayang kedatangan Lin Pingzhi ke partai Huashan, membuka mata Yue Lingshan apa arti cinta sesungguhnya. Yue Lingshan jatuh ke pelukan Lin Pingzhi yang lebih tampan, lebih terpelajar, dan usia yang lebih tidak beda jauh.

Linghu Chong sendiri pun berakhir dengan Ren Yingying, anak perempuan cantik dari ketua sekte iblis. 

Wei Xiaobao dan Rui Chu

Wei Xiaobao
Wei Xiaobao | The Deer and the Cauldron

Rui Chu
Rui Chu |  The Deer and the Cauldron

Ini saya agak pusing, karena kemunculan pertama Wei Xiaobao memang secara usia tergolong masih kecil, tetapi hidupnya yang berada di lingkungan prostitusi membuatnya menjadi lebih cepat dewasa dibanding anak seusianya.

Teman Wei Xiaobao yang sebaya dengannya dan pertama kali bertemu dengannya adalah seorang dayang / pelayan istana, lebih tepatnya pelayan dari ibu suri. Perempuan manis itu bernama Rui Chu. 

Setelah mereka dewasa, mereka menjadi sulit bertemu atau berkomunikasi karena pekerjaan mereka. Dan yang pastinya Wei Xiaobao berakhir bersama dengan wanita lain, bukan hanya 1 tetapi 7!!

Yuan Chengzhi & An Xiaohui

An Xiaohui
An Xiaohui | sword stained with royal blood

Yuan Chengzhi
Yuan Chengzhi | sword stained with royal blood


Mereka adalah tokoh pada cerita silat Sword Stained with royal blood (pedang ular emas).

Hubungan Yuan Chengzhi dan An Xiaohui sejak pertemuan pertama mereka saat kecil sampai dewasa, ya tetap gitu saja cuma sebatas hubungan teman, tidak ada perasaan cinta yang tumbuh sama sekali bagi kedua belah pihak.

Yuan Chengzhi pun berakhir dengan wanita bernama QingQing, si pencemburu kelas berat. Sedangkan An Xiaohui jadian dengan murid Huashan bernama Cui Ximin (keponakan murid dari Yuan Chengzhi).

Di Yun & Qi Fang

Di Yun | A Deadly secret

Qi Fang | A Deadly secret

Di Yun dan Qi Fang adalah saudara-saudari seperguruan. Qi Fang adalah satu-satunya anak perempuan dari Qi Zhangfa. Sedangkan Di Yun adalah satu-satunya murid dari Qi Zhangfa. 

Mereka cuma bertiga orang, tinggal di daerah pedesaan terpencil yang jauh dari kota. Tentu saja karena hal itu, hubungan mereka sangat erat, dan pilihan jodoh pasangan hidup hampir pasti karena ga ada pilihan di tempat begituan. Selain berlatih ilmu silat, mereka juga bermain bersama sejak kecil, dan sering saling bercanda. Sungguh kehidupan yang sederhana dan menyenangkan.

Sampai suatu hari, mereka mendapat undangan untuk perjalanan ke kota, dan setelahnya tragedi pun muncul satu per satu. 

Qi Fang yang polos karena wanita pedesaan, pun terkena tipu muslihat oleh seorang kaya raya yang mengiginkan dirinya, sampai ke tahap tidak mempercayai Di Yun lagi. Di Yun yang mengalami berbagai musibah dan tragedi, kehilangan harapan karena orang yang paling dekat dengannya pun tidak mempercayainya lagi, padahal dia tidak melakukan berbagai tindakan tercela itu.

Di Yun berakhir dengan Shui Sheng, yang di mana pertemuan awal mereka lebih seperti harimau galak bully kucing, tetapi setelah mengalami kejadian hidup mati bersama, hubungan asmara mereka pun terjalin.

Li Wenxiu & SuPu

Li Wenxiu
Li Wenxiu | white horse neighs in the western wind

Hubungan mereka yang paling tragis, karena bisa dianggap keduanya memiliki perasaan satu sama lain. Sayangnya karena perbedaan etnis sehingga hubungan mereka ditentang habis-habisan oleh orang tua Supu yang keras.

Li Wenxiu yang tahu diri setelah mengetahui hal tersebut, pun memilih menjauhkan diri dan menghilang dari kehidupan Supu, hanya bisa melihat dari kejauhan secara diam-diam saat Supu berpacaran dengan wanita lain.


Yang tokoh utama tidak ada cerita masa kecil

Sedangkan yang di bawah adalah daftar yang tokoh utamanya tidak memiliki cerita soal masa kecil atau kemunculan pertama langsung dewasa ataupun tidak ada Childhood Sweetheart yang tokohnya muncul setelah dewasa. Sehingga dieliminasikan dalam artikel ini.
  1. Duan Yu
  2. Xuzhu
  3. Qiao feng
  4. Chen jialuo
  5. Yuan Guannan & Xiao Zhonghui
  6. Fan Li

Kasus Khusus

Shi Potian 

Biarpun saat pertama kali muncul dalam cerita Ode To Gallantry (medali wasiat / xia ke xing) itu Shi Potian tergolong masih kecil, tetapi dia tidak bertemu atau berteman dengan anak kecil perempuan manapun.  Cerita langsung lompat beberapa tahun kemudian.

Shi Potian sendiri sejak kecil tinggal menyendiri dengan ibu asuhnya di tempat terpencil dan tidak bertemu orang manapun. Satu-satunya teman dia adalah seekor anjing berwarna kuning. 

Hu fei & Miao Ruolan

Hu Fei dan Miao Ruolan muncul pada dua novel Jin Yong.

Mereka memang pernah bertemu dalam satu ruangan saat masih kecil, saat itu Miao Ruolan masih berumur dua tahun saat di Wisma keluarga Shang. Tetapi mereka tidak pernah berbicara atau berbincang-bincang layaknya teman atau kenalan. Sehingga tidak bisa dianggap Childhood Sweetheart.

--

Kesimpulan

Jadi ada berapa banyak cerita dari novel cersil Jin Yong yang teman masa kecil, tetapi berakhir jadian setelah dewasa? jawabannya Tidak ada satupun.


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url